![]() |
Jelang Fajar (Kiri)/Juara Tunggal Putra Hundred Sri Lanka International Series 2025 (Sumber: facebook.com/BadmintonAssociationofIndonesia) |
Dalam upaya menaikan peringkat dunia, pebulutangkis Indonesia kembali berpartisipasi dalam rangkaian turnamen bulutangkis internasional untuk berbagai level di Mancanegara. Salah satu turnamen tersebut adalah turnamen Hundred Sri Lanka International Series 2025 dari tanggal 3 s/d 7 Maret 2025 yang lalu di St. Joseph’s College, Colombo, Sri Lanka.
Dalam turnamen berhadiah USD 5.000 tersebut Indonesia menunjukkan reputasinya di kancah perbulutangkisan internasional. Hal itu dibuktikan dengan keberhasilannya meraih satu gelar juara, dan dua semifinalis dalam Hundred Sri Lanka International Series 2025 yang ditorehkan oleh pebulutangkis Indonesia.
Gelar juara Hundred Sri Lanka International Series 2025 diraih oleh Jelang Fajar di sektor tunggal putra. Tunggal putra peringkat 214 dunia, Jelang Fajar lolos ke babak final setelah berhasil mengalahkan rekan senegaranya.
Jelang Fajar mengalahkan peringkat 181 dunia Bismo Raya Oktora melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-13, 21-15 setelah bertarung dalam waktu 43 menit yang dimainkan di lapangan dua.
Di final, Jelang Fajar yang tidak diunggulkan berhadapan dengan tunggal putra tuan rumah Buwaneka Goonethilleka yang merupakan peringkat 434 dunia. Jelang Fajar menang dua game langsung dengan skor 21-18, 21-13 setelah bertarung dalam pertarungan selama 42 menit. Atas hasil tersebut, Jelang Fajar mendapat tambahan poin sebesar 2.500 poin.
Sementara dua posisi semifinalis Hundred Sri Lanka International Series 2025 diraih oleh Bismo Raya Oktora di sektor tunggal putra dan pasangan Muh Putra Erwiansyah/Daniel Edgar Marvino di sektor ganda putra. Ganda putra peringkat 200 dunia Muh Putra Erwiansyah/Daniel Edgar Marvino lolos ke babak semifinal setelah berhasil mengalahkan ganda putra Thailand.
Muh Putra Erwiansyah/Daniel Edgar Marvino mengalahkan peringkat 99 dunia Pharanyu Kaosamaang/Tanadon Punpanich melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-17, 21-13 setelah bertarung dalam waktu 31 menit yang dimainkan di lapangan tiga.
Namun, Muh Putra Erwiansyah/Daniel Edgar Marvino harus puas sebagai semifinalis. Di semifinal, pasangan unggulan enam Muh Putra Erwiansyah/Daniel Edgar Marvino, mengalami kekalahan dari pasangan Malaysia. Muh Putra Erwiansyah/Daniel Edgar Marvino harus mengakui keunggulan Bryan Jeremy Goonting/M Fazriq Mohamad Razif yang merupakan unggulan pertama.
Muh Putra Erwiansyah/Daniel Edgar Marvino menyerah rubber game dengan skor 21-16, 19-21, 14-21 setelah berjuang selama satu jam tujuh menit. Atas hasil tersebut, Muh Putra Erwiansyah/Daniel Edgar Marvino dan Bismo Raya Oktora yang juga kalah di semifinal, masing-masing memperoleh tambahan poin sebesar 1.750 poin.***
Penulis: Raiders Salomon Marpaung
Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini