Notification

×

Iklan

Iklan

Diwakilkan, Edison Sinaga dan Vandiko Gultom Ambil Formulir Pendaftaran ke Partai Demokrat

Kamis, 25 April 2024 | 16:01 WIB Last Updated 2024-04-25T09:01:23Z
Kolase foto bersama dengan pengurus DPC Partai Demokrat | foto: IST

Kabar Center

Edison Sinaga dan Vandiko Timotius Gultom melalui perwakilan mereka, mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati Samosir ke kantor DPC Partai Demokrat, Kamis (25/04).

Hal itu dibenarkan Sekretaris Panitia Pendaftaran dan Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati, Udut Manotar Sitanggang, ST saat dikonfirmasi wartawan.

"Formulir diambil oleh perwakilan masing masing bakal calon," ujar Udut singkat.

Sebelumnya, DPC Partai Demokrat Kabupaten Samosir sudah membentuk Panitia Pendaftaran dan Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada Serentak Kabupaten Samosir Tahun 2024.

"Sesuai dengan tahapan Pemilu yang sudah ditetapkan oleh KPU, Partai Demokrat telah membentuk tim penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Tahun 2024," kata Udut, Selasa (23/04) lalu.

Sebagai partai, DPC Partai Demokrat lanjut Udut memiliki tugas dan tanggungjawab untuk menghantarkan siapa saja putra putri daerah/ anak bangsa terbaik dan siap untuk menjadi bakal calon, baik itu sebagai Bupati maupun wakil bupati di Samosir ini.

"Pendaftaran telah dibuka mulai 6 April hingga 30 April 2024 mendatang. Berkas pedaftaran diambil dan dikembalikan ke kantor di jalan Hadrianus Sinaga Kelurahan Pintusona," pungkasnya.

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini