Notification

×

Iklan

Iklan

Santri Ihyaaussunnah Kembali Raih Juara di Lomba Tahfizul Quran

Selasa, 24 Oktober 2023 | 08:46 WIB Last Updated 2023-10-24T01:46:38Z
Fahrial Fatih peraih juara 3 pada perlombaan Tahfizul Quran tingkat SMA sederajat dalam Syari’ah Fair, yang diadakan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe, 23/10/2023 | Foto: Fajar Almahmudi.

Kabar Center 

Lhokseumawe - Prestasi membanggakan kembali diukir oleh santri tingkat Aliyah Dayah Modern Ihyaaussunnah, Fahrial Fatih, yang berhasil meraih juara 3 pada perlombaan Tahfizul Quran tingkat SMA sederajat dalam Syari’ah Fair yang diadakan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe, pada Senin, 23/10/2023. 

Perlombaan ini merupakan ajang kompetisi untuk menghafal Al-Quran dalam kategori 4 juz, yaitu juz 1, 2, 29, dan 30.

Dalam sebuah wawancara singkat, Fahrial berbagi perasaannya terkait pencapaiannya ini. "Pertama kali saya dibilang oleh guru, kalau tidak juara tidak apa-apa, tapi alhamdulillah usaha tidak menghianati hasil," ungkapnya.

Farial juga mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh semua pihak. Ia mengungkapkan rasa syukurnya.

"Terima kasih atas support dan segala bentuk doanya yang telah diberikan, sehingga saya dapat meraih juara," tutur Fahrial.

Kepala Madrasah Aliyah (MA) Ihyaaussunnah, M. Sadek, S.Pd.I, juga memberikan komentarnya terkait prestasi yang dicapai oleh Fahrial Fatih. "Lomba Tahfizul Quran ini mencakup kategori 4 juz, yaitu juz 1, 2, 29, dan 30. Alhamdulillah, Fahrial Fatih berhasil meraih juara 3," ujarnya dengan senang hati.

Sadek menjelaskan bahwa persiapan yang matang sangat penting dalam mencapai hasil yang gemilang. Untuk itu pihaknya telah melakukan berbagai bentuk persiapan sebelum mengutus peserta didiknya untuk ikut berkompetisi.

"Kami fokus memperkuat hafalan santri, dan ada juga tes oleh guru yang sudah kami persiapkan sebelumnya," tambah sadek.

Sadek juga menegaskan bahwa ia akan terus memberikan dukungan kepada para santrinya yang ingin mengikuti berbagai bentuk perlombaan.

"Saya selaku kepala madrasah memberikan dukungan secara penuh pada kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan, mulai dari anggaran hingga berbagai bentuk persiapan lainnya," tegas M. Sadek.

Prestasi Fahrial Fatih ini menjadi bukti nyata dari dedikasi dan kerja kerasnya dalam menghafal Al-Quran, sekaligus mencerminkan komitmen Dayah Modern Ihyaaussunnah dalam memberikan pendidikan berkualitas kepada santrinya. (Rivan)

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini