Danramil Pangururan pimpin upacara di halaman SMA-SMK Karya Pangururan |
Danramil 03/Pangururan Kapt. Inf. Sugino menjadi Inspektur Upacara di sekolah SMA Karya Jaya Pangururan, Senin (18/09).
Pada kesempatan itu, Kapt. Sugino menyampaikan pesan dan motivasi kepada siswa siswi.
"Memotivasi para siswa agar giat belajar, disiplin dalam menggapai ilmu dan yang paling penting jangan lupakan ibadah kepada Tuhan," ujar Sugino usai melakukan kunjungan ke sekolah tersebut.
Selain itu, siswa siswi juga diimbau untuk bijak menggunakan media sosial. Media sosial kata dia memang bebas digunakan, namun tetap harus memperhatikan etika dalam menggunakannya.
"Dalam menggunakan media sosial harus memperhatikan konten yang kita muat, apakah pantas di bagikan kepada publik atau tidak. Jadi, alangkah baiknya konten yang kita bagikan bernuansa positif," ujar Kapt. Inf. Sugino.
Kemudian lanjut dia, siswa siswi kita motivasi untuk senantiasa menghormati para guru atau pendidik, berbakti kepada orangtua, menjauhi narkoba dan teruslah meraih cita cita sehingga berguna untuk bangsa dan negara khususnya di tengah tengah keluarga.
Ditambahkan, siswa siswi diminta tidak terpancing atau terpengaruh dengan bujuk rayu orang tidak dikenal yang menawarkan sesuatu, baik itu mencoba atau mengantarkannya dengan iming-iming mendapatkan uang.
“Untuk itulah, sebaiknya waspada dan tidak terbujuk rayu penyalahgunaan dan peredaran narkoba," tegas Danramil Pangururan.
Informasi yang diterima Kabar Center, upacara tersebut dihadiri 240 peserta yang terdiri dari 12 guru dan 228 siswa siswi.
Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini