Rapat di Aula Kantor Desa Lintong Nihuta |
Kabar Center
TNI melalui Babinsa Rayon Militer 03/Pangururan ikut menghadiri kegiatan rapat Penentuan Jadwal Lokakarya Mini Tentang mengatasi Stunting di Kecamatan Ronggur Nihuta.
Rapat digelar di Aula kantor Desa Lintong Nihuta Kecamatan Ronggur Nihuta, Kamis (31/08).
"TNI manunggal bersama rakyat mendukung setiap program untuk kebaikan masyarakat. Termasuk upaya dalam mengatasi stunting," kata Babinsa Sertu T. Sihotang.
Usai rapat, Sertu T. Sitinjak menambahkan, lokakarya mini lintas sektoral bertujuan sebagai penguatan kerjasama antar lintas sektor guna meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di Kecamatan Ronggur Nihuta.
"Hasil rapat yaitu disepakati melaksanakan aksi nyata Dapur Dasyat di Desa Lintong Nihuta," pungkasnya.
Rapat itu juga dihadiri Camat Ronggur Nihuta, Kabid Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, tenaga gizi, tim penggerak PKK, bhabinkamtibmas, pendamping desa, pendamping PKH, bidan desa dan penyuluh KB.
Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini