Notification

×

Iklan

Iklan

Cak Imin dan Megawati Bakal Bertemu Usai Rapar Fraksi PKB-PDIP

Jumat, 07 Juli 2023 | 11:23 WIB Last Updated 2023-07-07T04:23:13Z
Wasekjen PKB Syaiful Huda | net

Kabar Center

Pertemuan Ketua Umum (Ketum) PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri bakal digelar usai Fraksi PKB DPR RI dan Fraksi PDIP DPR menggelar rapat tertutup di DPR.

Wasekjen PKB Syaiful Huda mulanya menekankan PDIP dan PKB sudah berada dalam satu koalisi selama satu dekade. Meskipun, saat ini pihaknya telah menjalin koalisi bersama Gerindra.

"Kami berteman lama sama PDIP termasuk hari ini kita juga koalisi 10 tahun. Jadi kita nggak ada hambatan sama sekali sama PDIP. Di saat yang sama PKB masih terikat solid kompak dengan Gerindra, tapi tidak menutup untuk kita membangun komunikasi dengan PDIP," ujar Huda kepada wartawan, Jumat (7/7/2023).

Soal masukan PKB kepada Megawati yang disampaikan dalam rapat fraksi itu, Huda enggan membeberkan. Dia menunggu Cak Imin dan Megawati bertemu dahulu.

"Nanti, setelah terealisasi pertemuan Bu Mega dan Gus Imin," kata Huda.

Huda menyebut PKB dan PDIP masih mencari waktu yang pas untuk merealisasikan pertemuan tersebut. Menurutnya, semakin cepat semakin baik.

"Ya kita tunggu cari waktu yang pas (pertemuan Cak Imin dan Megawati)," katanya.

Huda menekankan tak khawatir soal pandangan hubungan PKB dan PDIP ini bisa saja dianggap sebagai manuver untuk bergeser koalisi. Pun, kata dia, Ketum Gerindra Prabowo Subianto juga sempat dijadwalkan untuk bertemu Megawati.

"Nggak. Setahu saya Pak Prabowo juga sudah sempat dijadwalkan ketemu Bu Mega juga kan, tapi juga belum terjadwal," katanya.

"Ya kalau Pak Prabowo nggak bisa ketemu, Cak Imin yang bisa ketemu lah," imbuhnya.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut pertemuan fraksi di DPR dengan PKB sudah dilaporkan ke Megawati Soekarnoputri. Hasto menegaskan dirinya hampir setia hari melapor kepada Megawati.

"Ya kita ini kan dengan teknologi kemudian lapor kepada pimpinan itu kan selalu dilakukan. Bahkan kalau saya pribadi juga hampir setiap hari menyampaikan progresnya kepada Ibu Ketua Umum," ujar Hasto di Kantor Rumah Aspirasi, Jakarta Pusat, Kamis (6/7).

Hasto mengatakan, kerja sama antara PDIP dan PKB telah berlangsung lama, salah satunya ketika pilpres pada tahun 2014. Bahkan, Hasto mengungkapkan PDIP terbuka lebar untuk bekerja sama lagi dengan PKB.

"Jadi bukan hanya keinginan dari PKB, dari PDIP aktif mengulurkan tangannya untuk bekerja sama dengan PKB," ucapnya.

Hasto mengungkapkan sudah ada beberapa orang yang ditugaskan oleh Megawati untuk terus membangun dialog. Namun, kata Hasto pihaknya tetap menghargai sikap PKB sekarang yang masih bekerja sama dengan Partai Gerindra.

"Jadi semua membangun dialog, tapi kan kita juga hormati karena PKB sebelumnya sudah membangun kerja sama dengan Partai Gerindra karena kepemimpinan Pak Ganjar itu sama dengan kepemimpinan Pak Jokowi, menyatukan, bukan kepemimpinan yang membelah," ungkap dia. (dtc/kc5)

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini