Notification

×

Iklan

Iklan

Berkah Ramadhan, Ade Syarifudin Raup Untung Jutaan Rupiah dari Usaha Produksi Sekuteng

Senin, 27 Maret 2023 | 06:46 WIB Last Updated 2023-03-26T23:46:12Z
Usaha produksi Sekuteng

Kabar Center

Pandeglang - Ade Syarifudin (38), pria asal Kp Kalanganyar, Kelurahan Pandeglang, Kecamatan Pandeglang, Provinsi Banten mengaku mendapat banyak cuan dari hasil usaha produksi Pacar China atau biasa disebut Sekuteng.

Diketahui sebelumnya, Pacar Cina atau sekuteng ini adalah salah satu bahan olahan makanan yang terbuat dari full Aci Kaung yang di masak dengan cara di buat adonan, di cetak sesuai selera, kemudian dimasak di air mendidih.

Kepada Kabar Center pada Minggu (26/3/2023) Ade S mengungkapkan alasan menekuni usaha ini di setiap tahunnya karena permintaan pasar yang cukup tinggi ketika menjelang bulan ramadhan .

"Permintaan pasar di bulan biasa dengan bulan ramadhan itu jauh berbeda, perbandingan nya 1 banding 10. makanya tiap ramadhan saya dan keluarga selalu fokuskan usaha ini," katanya.

Tambah Ade S, dari usaha yang cukup menjanjikan inilah dirinya dan keluarga mengaku bisa mendapatkan untung hingga jutaan rupiah.

"Karna permintaan nya ini continue, sehari kita bisa produksi lebih dari 4000 bungkus dengan harga jual Rp 1000/bungkus, sementara ini baru kita distribusikan ke 1 orang aja, apalagi kalo ke banyak orang, untuk untung nya sendiri cukuplah untuk memenuhi kebutuhan selama ramadhan ini," terangnya .

Sampai hari ke 4 puasa, Ade S sudah mendistribusikan lebih 10.000 bungkus ke salah satu agen pengecer di Pasar Pandeglang. (Ahmad Muchtarom)

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini