Notification

×

Iklan

Iklan

Danramil Pangururan Hadiri Musrembang Kecamatan Pangururan

Rabu, 22 Februari 2023 | 12:47 WIB Last Updated 2023-02-22T05:47:43Z

Kabar Center

Danramil 03/Pangururan Kapt. Inf. Sugino ikut menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Pangururan di Aula AE. Manihuruk, Selasa (21/02).

Kegiatan itu juga dihadiri, Kapolsek Pangururan M. Sitanggang, Camat Pangururan, Asisten, Bappeda Samosir dan juga masyarakat Pangururan. Musrenbang dihadiri undangan sebanyak 167 orang.

"Kita berharap dengan adanya musrenbang ini, usulan usula skala prioritas di desa dan juga Kecamatan dapat terakomodir dengan baik, demi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat," kata Kapt. Sugino usai mengikuti musrenbang.

Musrenbang ini kata adalah tempat bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi baik saran atau masukan kepada perintah.

"Usulan usulan itu sebelumnya dari desa, ke Kecamatan kemudian nanti sampai ke tingkat Kabupaten," ujar Sugino.

Kita TNI kata dia, selalu siap mendukung program perencanaan yang dilaksanakan oleh pemerintah, bersama-sama dengan warga dan elemen lainnya untuk pembangunan demi kemajuan desa.

Sebelumnya, Wakil Bupati Samosir, Martua Sitanggang menyampaikan pelaksanaan Musrenbang sangat penting sebagai awal dalam mendukung Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024.

RKPD 2024 mengangkat tema "Penguatan Kemandirian dan Kesejahteraan Masyarakat melalui Peningkatan Kualitas Perekonomian, Kesehatan dan Pendidikan".

Disampaikan, musrenbang kecamatan harus memprioritaskan kebutuhan masyarakat setiap desa. Dengan Anggaran Daerah yang sangat kecil, aspirasi masyarakat tidak bisa dipenuhi secara keseluruhan. Dengan demikian, Wabup meminta usulan dari setiap desa benar-benar skala prioritas. Perencanaan yang baik, harus tepat sasaran sehingga output yang dihasilkan baik dan dapat menyentuh secara langsung kebutuhan masyarakat.

"Setiap desa harus betul-betul mengusulkan pembangunan skala prioritas yang dapat mewujudkan kesejahteraan masyarakat.  Setiap usulan harus jelas hasilnya, sehingga melahirkan pembangunan yang mampu meningkatkan perekonomian masyarakat," pungkas Martua, saat membuka secara resmi musrenbang tingkat Kecamatan se-Kabupaten Samosir, Kamis (16/02).

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini