Restoran Damar Toba Balige |
KABARCENTER.com
Berekreasi di kawasan Danau Toba sepertinya tetap menjadi primadona bagi siapapun yang ingin menghabiskan liburannya.
Berbagai kreativitas yang disajikan semakin bertambah dan berkembang. Bahkan pengelolaannya semakin profesional dan elegan sehingga menjangkau semua kalangan.
Salah satu daerah yang dinilai mengalami peningkatan kreativitas aktivitas ekonomi di bidang wisata adalah Kota Balige Kabupaten Toba.
Pasca masa pandemi, kota ini seolah terus memacu perkembangan potensi wisata yang dimilikinya.
Satu dari beberapa usaha kuliner baru adalah Damar Toba Balige. KABARCENTER.com sendiri mencoba Berekreasi ke restoran yang berada di pinggiran Danau Toba ini.
Beralamat di Lumban Silintong Balige, Damar Toba memberikan pengalaman dengan suasana elegan dan visioner di tepi danau toba sehingga menjadikan tempat ini cukup berkelas.
Memasuki Damar Toba, kita telah disambut dengan petugas parkir dan resepsionis yang lugas dalam pekerjaannya. Dari situ, pengunjung diberikan informasi terkait kondisi meja dan tempat duduk yang bisa kita gunakan sesuai dengan jumlah tamu yang datang. Kebetulan pada kesempatan kali ini, Damar Toba ramai dengan pesanan meja yang telah di booking sebelumnya.
Ternyata baik kelompok, tamu spesial bahkan tamu tour and travel dalam jumlah banyak telah bisa ditampung di Damar Toba hingga mencapai 300 kursi.
Sejak soft launching 7 Januari yang lalu, Damar Toba telah diminati banyak kalangan, bahkan artis kenamaan kebanggaan Batak Judika telah menikmati keistimewaan Damar Toba.
Damar Toba telah menjadi tempat layanan kuliner unik di Kota Balige yang mengkombinasikan cita rasa makanan dan minuman andalan Danau Toba pada umumnya.
Pada menunya Damar Toba mempelopori sajian makanan tradisional Batak Toba yang dihidangkan dengan presentasi internasional, disamping menu masakan terpopuler dari berbagai negara Asia dan hidangan ala Western, serta Light Bites.
Damar Toba saat kondisi malam hari |
Dermaga dengan lampu yang menarik membuat tempat ini sangat bernuansa. Bahkan pohon jajabi (sejenis Pohon Beringin dengan akar yang besar) di sekitar lokasi diatur menjadi tempat meja dan kursi tanpa menebang pohon tersebut.
Beberapa Tokoh Nasional juga telah menikmati hidangan Damar Toba. Menko Luhut Binsar Panjaitan, Bupati Toba Poltak Sitorus, Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, Dirut BPODT Jimmi Bernando serta tokoh-tokoh Nasional lainnya.
Hanya 35 menit dari Bandara Silangit, Damar Toba dapat menjadi tempat makan terpercaya untuk tamu-tamu penting serta berkelas. Bagi agen tour and travel dapat membawa tamu menikmati makannya di pinggiran Danau Toba.
Satu menu yang sangat dinikmati KABARCENTER.com adalah Mie Gomak ala Damar Toba. Mie gomak Danau Toba yang sangat khas dari Tanah Batak tetap terjaga rasanya walau telah berpadu dengan daging dan bumbu makanan lainnya. Sangat-sangat istimewa. Menu khusus anak juga tersedia dengan berbagai aneka pilihan.
Untuk mengetahui informasi lebih jauh mengenai tempat ini, pembaca dapat menelusuri sosial medianya di instagram @damartoba. Silahkan mencoba. (HS)
Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini