Petugas di Pos PAM Pelayanan Simpang 4 Pangururan melaksanakan apel pagi. |
KABARCENTER.com
TNI melalui Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03/Pangururan turut serta melaksanakan PAM Operasi Ketupat di Pos PAM Simpang 4 HKBP Bolon, Sabtu (07/05).
Danramil 03/Pangururan Kapt. Inf. Donald Panjaitan melalui Babinsa Prada N. Manik menyebut, jumlah personel PAM sebanyak 12 personel diantaranya, 1 dari TNI, 6 dari Polri, 2 orang dari Dinas Perhubungan, Dinkes 2 orang dan 1 orang dari Satpol PP.
"Situasi saat ini di sekitar Pos PAM Simpang 4 tampak cukup ramai. Arus balik mulai terlihat. Meski demikian, arus lalu lintas masih dalam kondisi lancar," kata Prada N. Manik.
Selain menjaga kelancaran arus lalu lintas, para petugas juga melayani vaksinasi booster atau vaksinasi tahap 3 kepada warga dan pengunjung yang mengisi hari libur lebaran di Samosir.
"Disediakan juga pelayanan vaksinasi di Pos. Bagi warga atau pengunjung yang belum divaksin dan ingin divaksin dipersilahkan datang dan akan dilayani," katanya.
Petugas di Pos PAM juga mengimbau kepada masyarakat yang mengisi dan menikmati hari liburan lebaran untuk tetap mematuhi anjuran Protokol Kesehatan (Prokes).
"Kita juga mengharapkan masyarakat arus mudik yang melakukan perjalanan, tiba dengan selamat dan tetap sehat, sehingga bisa berkumpul bersama keluarganya masing-masing," pungkas Prada N. Manik. (Kc5)
Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini