Notification

×

Iklan

Iklan

Rutan Kelas I Bandung Berhasil Gagalkan Penyeludupan Narkoba

Sabtu, 13 Maret 2021 | 11:53 WIB Last Updated 2021-05-31T15:53:46Z
Kolase foto | ilustrasi

Kabar Center - Bandung
 
Petugas Rutan Kelas I Bandung berhasil menggagalkan upaya penyelundupan sabu dan obat terlarang di pagar depan rutan, Kamis (11/3/2021). 

Kepala Rutan Kelas I Bandung Riko Stiven mengungkapkan, kejadian itu berawal saat petugas parkir menemukan dua bungkus rokok di area pagar depan yang ditutupi handuk. "Lalu penemuan itu dilaporkan komandan jaga dan kasie Yantah, sesuai arahan Kepala Rutan untuk menunggu barang itu diambil pelaku," ujar Riko, Sabtu (13/3/2021).

Petugas melakukan pemantauan untuk melihat kepada siapa paket rokok berisi benda yang diduga narkoba itu ditujukan. "Pada pukul 14.30 pelaku (yang mengirim paket) terlihat akan mengambil barang tersebut, lalu diamankan oleh petugas Rutan," kata Riko.

Setelah itu, petugas segera melakukan pemeriksaan dan menggali keterangan dari pelaku. "Didapati keterangan bahwa barang tersebut akan diselundupkan ke dalam Rutan," sebutnya.

Petugas akhirnya membongkar pola pelaku dalam mengedarkan barang tersebut. "Dengan cara menitipkan ke pekerja sampah (tamping) yang bekerja membuang sampah untuk disimpan di gerobak sampah," ucapnya.

Saat dikonfirmasi, Kasie Yantah Rutan Bandung Irfan mengatakan, satu orang yang berperan sebagai penempel narkoba diamankan dan kini telah diserahkan ke BNNP. "Satu orang, orang luar diamankan. Dia pelaku yang menempelkan," ungkap Irfan.

Irfan mengatakan sabu tersebut hendak dikirimkan kepada tiga orang warga binaan Rutan. "Penempel bertujuan agar paketnya diambil oleh petugas kebersihan, tapi petugas kebersihan tidak mengambil. Kemudian pelaku balik lagi sore, kita jebak, diambil lagi, terus kita amankan," katanya.

"Barang buktinya sabu dan obat, kita telusuri ada tiga warga binaan yang terlibat. Sekarang ketiganya diisolasi," pungkas Irfan. (dtc/kc5)

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini