Kunjungan Kapolri dan Panglima TNI di Puskesmas II Densel |
Kabar Center - Jakarta
Sekitar 1.380 personel TNI-Polri yang menjalani vaksinasi. Pelaksanaan vaksinasi ini tersebar di beberapa polres, kodim, serta rumah sakit TNI-Polri di Bali.
Demikian disebutkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ketika melakukan kunjungan kerja ke Bali bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
Keduanya memantau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi anggota TNI-Polri di Bali.
Sigit meminta program vaksinasi dikeroyok supaya cepat selesai. Dengan begitu, Bali bisa pulih dari pandemi COVID-19 sehingga pariwisata di sana kembali meroket.
"Program vaksin ini dikeroyok agar cepat selesai karena Bali sebagai tujuan wisata yang berdampak ekonomi. Ajak masyarakat untuk disiplin memakai masker cuci tangan dan jaga jarak," kata Sigit melalui keterangan tertulis, Jumat (19/3/2021).
Sementara itu, Panglima TNI Hadi meminta jajaran TNI-Polri tetap mematuhi protokol kesehatan meskipun sudah disuntik vaksin.
"Tempat untuk vaksin di kantor TNI-Polri atau tempat lain. Terima kasih atas pelaksanaannya. Tetap gunakan masker walau sudah divaksin," ujarnya.
Dalam peninjauan ini, Sigit dan Hadi juga melakukan video conference dengan jajaran Kodam Udayana, Polda Bali, Polda NTB, dan Polda NTT. (dtc/kc4)
Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini