Notification

×

Iklan

Iklan

Lagi, Satu Jenazah Korban Banjir Deli Serdang Akhirnya Ditemukan

Minggu, 06 Desember 2020 | 15:26 WIB Last Updated 2020-12-06T08:26:53Z
Tim SAR melakukan pencarian korban banjir di Deli Serdang | net

Kabar Center - Medan

Tim gabungan kembali menemukan satu lagi jenazah korban banjir di Desa Tanjung Selamat, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang, Sumatera Utara. Penemuan itu menambah jumlah korban banjir menjadi enam orang.
 
"Korban yang baru ditemukan diperkirakan berusia dua tahun. Jenis kelaminnya belum diketahui," kata Komandan Regu (Danru) Kantor SAR Medan Jiko Purba kepada wartawan.

Ia mengungkapkan, jenazah korban ditemukan pukul 11.00 WIB sekitar satu kilometer dari jembatan Pantai Bokek. "Korban ditemukan dalam kondisi nyangkut di batang pohon pisang," sebutnya.

Selanjutnya, tim menyerahkan jenazah korban ke pihak kepolisian untuk proses identifikasi.
 
Sebelumnya, banjir merendam ratusan rumah di Perumahan De Flamboyan, Desa Tanjung Selamat, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang sejak Jumat dini hari.
 
Banjir terjadi akibat jebolnya tanggul Sungai Belawan yang tak mampu menampung debet air sungai sehingga menggenangi rumah warga. (Ant/kc5)

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini