Notification

×

Iklan

Iklan

Babinsa Koramil 03 Pangururan Dampingi Pembagian Bibit Jagung ke Desa

Selasa, 21 April 2020 | 13:36 WIB Last Updated 2020-04-21T06:36:31Z
Pembagian bibit jagung kepada petani melalui Desa di Kabupaten Samosir | KC7

Kabar Center - Samosir

Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03 Pangururan ikut mendampingi pembagian benih bibit jagung yang dilaksanakan pihak Dinas Pertanian, peternakan dan Perikanan, Kamis (16/04/2020).

Bibit jagung ini dibagikan kepada para petani melalui Desa yang ada di Kabupaten Samosir. Pembagian bertujuan untuk meningkatkan hasil pertanian secara khusus jagung dan juga untuk menambah kesejahteraan para petani.

Danramil 03 Pangururan Kap. Inf. Donald Panjaitan ketika dikonfirmasi, Selasa (21/04) membenarkan anggotan melalukan pendampingan terkait pembagian bantuan bibit jagung.

"Sampai saat ini, kita tetap memberikan pendampingan kepada para petani. Dengan demikian para petani diharapkan akan semakin semangat meningkatkan hasil pertaniannya," kata Donald.

Semangat para petani saat ini kata Donald, sangat perlu digalakkan. Denga pembagian benih tersebut akan membantu para petani di Desa. "Para petani garda terdepan dalam menjaga stabilitas bahan pangan. Untuk itu kesejahteraan para petani perlu diperhatikan," pungkas Donald Panjaitan. (Kc7)

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini