Kabar Center - Jakarta
Mes karyawan pabrik garmen di Jakarta Selatan mengalami kebakaran dan sudah dipadamkan. Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting.
"Dugaan sementara korsleting listrik. Untuk pengarahan awal, unit meluncur dari Pos Semanggi dan Pos Rasuna Kuningan," terang Kepala Regu Damkar Sektor 7 Setiabudi, Gunawan, di mes karyawan pabrik garmen, Jalan Karet Sawah Ujung, Karet Setiabudi, Jakarta Selatan, Sabtu (7/3/2020) mengutip dari detik.com.
Untuk memadamkan kebakaran, pihak pemadam mengerahkan 9 unit damkar. Api akhirnya padam setelah 4 jam.
"Untuk seluruh pemadaman, dikerahkan sembilan unit," sebut Gunawan.
Dalam peristiwa itu tidak ditemukan korban jiwa. Gunawan menyebutkan mes dihuni 161 orang. Kerugian yang dialami ditaksir mencapai ratusan juta.
"Sudah kita pastikan tidak ada korban. Korban jiwa juga tidak ada. Karena masyarakat atau penghuni ini sadar ada api dia langsung keluar," katanya.
"Kerugian tadi sudah kita tanyakan sekitar Rp 500 juta," imbuhnya.
Menurut Gunawan, kesulitan pihaknya dalam memadamkan api dikarenakan akses jalan yang cukup kecil dan situasi alam. Kemudian sumber air di sekitar lokasi. (det/kc9)
Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini